Beberapa Aplikasi CMS
WordPress adalah sebuah aplikasi sumber
terbuka (open source) yang sangat populer digunakan sebagai mesin blog (blog
engine). WordPress dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dan abasis data (database)
MySQL. PHP dan MySQL, keduanya merupakan perangkat lunak sistem terbuka (open
source software). Selain sebagai blog, WordPress juga digunakan sebagai sebuah
CMS (Content Management System) karena kemampuannya untuk dimodifikasi
dan disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.
Joomla! Adalah Sistem manajement konten (SMK atau CMS) yang bebas dan terbuka (free
open source) ditulis menggunakan PHP dan basis data MySQL untuk keperluan di
internet. Joomla pertamakali dirilis dengan versi 1.0.0. Fitur-fitur Joomla!
diantaranya adalah sistem caching untuk peningkatan performansi, RSS,
blogs, poling, dll. Joomla! menggunakan lisensi GPL.
Drupal adalah sebuah perangakt lunak
manajement sistem konten yang bebas dan etrbuka yang di distribusikan dibawahlisensi
GPL, pengembangan dan perawatannya dilakukan oleh ribuan komunitas pengguna dan
pengembang di seluruh dunia. Dibuat dengan bahasa pemrograman PHP, Drupal dapat
dipasang pada beberapa jenis database seperti MySQL, PostgreSQL, SQLite,MariaDB dan juga MsSQL. Web server yang mendukung diantaranya Apache, Nginx, IIS yang
berjalan pada sistem operasi Cross-Platform
seperti Microsoft Windows, Mac OS, Linux
dan FreeBSD. Drupal dapat diunduh secara bebas dan dapat digunakan secara
bebas, sehingga memungkinkan setiap orang baik secara individu maupun komunitas
untuk mempublikasi, mengatur, mengelola dan mengorganisir berbagai jenis dari
isi/konten pada website. Kemampuannya tidak sekedar sebagai CMS, namun dengan modul API-nya
Drupal juga dapat digunakan sebagai CMF dalam membangun aplikasi berbasis Web.
Mambo
adalah sebuah web Content Management System (CMS) yang memungkinkan kita untuk
membangun web secara cepat, mudah dan dynamis. Meskipun mambo belum dikenal
secara luas seperti layaknya Windows atau Linux, tetapi di kalangan para web
developer Mambo sangat dikenal luas karena kemudahan dalam instalasi dan
kemudahan dalam penggunaannya.
Mambo pertama kali diperkenalkan dengan nama Mambo Open Source (MOs) dan
sekarang hanya disebut Mambo. Mambo didevelop pertama kali oleh Miro
Programmers pada tahun 2000. Karena perkembangannya yang sangat pesat maka
dibentuklah sebuah wadah untuk research and development yang dinamakan Mambo
Foundation yang bekerja sama dengan perusahaan dari Australia yaitu Miro serta
dikeroyok oleh beberapa volunteers dan pecinta Mambo di seluruh dunia.
Textpattern adalah piranti lunak Open
source berbasis CMS yang pertama kali
ditulis oleh Dean allen. Textpattern sering
disejajarkan dengan piranti lunak untuk membangun blog pada umumnya, walaupun tujuan pembangunan awal
dari Textpattern itu sendiri adalah untuk membuat suatu CMS untuk keperluan
umum, yang cocok untuk digunakan untuk berbagai macam kebutuhan. Textpattern
ditulis dalam bahasa pemprograman PHP, dan dilepas ke umum dibawah naungan GNU General Public
License. Versi stabil terakhir dari piranti lunak ini adalah 4.0.5
untuk bisa mendevelopment website menggunakan modx harus mengerti dasar bahasa pemrograman web, tidak seperti cms-cms lain seperti joomla, mambo atau wordpress. Paling tidak anda mengerti konsep html, css atau php.
ExpressionEngine
merupakan CMS forum yang mendukung penggunaan tag HTML. Sementara kebanyakan
forum hanya mendukung untuk penulisan tag BBCODE. Kelebihan penggunaan tag HTML
dalam membangun backlink adalah bisa memberikan title pada link yang kita
masukkan, sementara BBCODE tidak.
Keunggulan auraCMS :
a. Sederhana, mudah dimodifikasi oleh pemula untuk mempelajari dan mengembangkannya dengan PHP
b. System modul, dengan konsep ini memudahkan kita membuat modul baru
c. Minimalis layout, mudah mengganti / merubah layout
d. Theme, dengan theme penggantian layout jadi lebih mudah dan cepat
Kelemahan auraCMS :
a. Dikembangkan oleh pemula bukan pakar
b. Kurang populer dibanding cms lain
c. Dokumentasi tidak lengkap
Show
0 Comments
prev
next